Siapa yang lebih bodoh???
Mengingat kembali beberapa hari yang lalu
tentang teori bodoh yang kuciptakan sendiri, bahwa yang paling enak adalah
berpura-pura bodoh diantara yang terbodoh. Setelah dipikir-pikir memang benar. Justru
aku curiga mereka sebenarnya malah lebih pintar.??
Buktinya setiap ada tugas hanya
teman-teman yang pintar saja yang mengerjakan tugas kelompok, dan aku selalu merasa
dibodohi oleh mereka, aku seperti buruh tugas bagi mereka. Menderita dan
tertekan. Dilema antara menjaga harga diri sendiri, sekaligus menyelamatkan
kelompok dari tuntutan dosen. Ya itulah permsalahannya. Kemarin sengaja ku bolos dan tidak masuk kuliah. Tidak
tangung-tangung dua mata kuliah, 5 sks. Sengaja memang, merasa sudah tertekan
dengan kondisi ini. aku memilih lari, dari eksekusi dan menyematkan harga diri
sendiri, daripada terlihat bodoh saat presentasi praktek mengajar, karena aku
selalu yang dijadikan kelinci percobaan, yang lebih parah lagi untuk hari ini
aku benar-benar tidak siap. Maka dari itu, menghilang dari sejenak dari
rutinitas sepertinya adalah pilihan yang tepat.
Dari pagi hingga siang hanya membuang
waktu dikamar. Sekarang timbul permasalahan lagi, dikamar sendiri malah
nganggur, terlintas pikiran “ah mending kuliah saja tadi” batin ku. Tapi apalah
artinya jika bubur ayam yang sudah dibeli tidak jadi dimakan. Haha. Ya udah
hanya dikamar menghabiskan waktu nonton film. Jangan salah paham dulu, bukan
film yang aneh-aneh(sensor). Dikamar sendiri, sekarang jadi terlihat
semakin bodoh. Sempat membayangkan bagaiman nasib kelompok ku di kelas, jika ku
tinggal. Sambil senya,-senyum membayangkannya, pasti mereka juga akan terlihat
lebih bodoh.
Atau jangan-jangan mereka menjadi lebih
pintar jika tidak ada aku.??? Ya mungkin saja. siapa juga yang tahu, mungkin
mereka hanya berpura-pura bodoh di depan ku, untuk memanfaatkanku, namun jika
aku tidak di kelompok mereka, mereka menjadi pintar. Hemm teori bodoh terbaru
versi hipotesis bodoh. Terkadang ucapan yang mengatakan bahwa orang pintar itu
sebenarnya mudah untuk dibodohi itu benar, buktinya ya aku ini selalu dibodohi
dan dijadikan buruh bagi mereka yang bodoh. Lebih tepatnya bukan bodoh, tapi
berpura-pura bodoh. Jadi sekarang siapa menurut kalian yang lebih bodoh?? Aku atau
mereka??...
Comments
Post a Comment