Posts

Showing posts from November, 2013

kemalangan dan keberuntungan

Image
Selamat pagi sahabat. Terlalu banyak peristiwa yang menimpa dalam kehidupan kita. Hingga terkadang kita dengan mudahnya me” label ”i semua,   mengatakan baik dan   buruk, benar dan salah, kemalangan dan keberuntungan. Apakah kalian pernah berfikir, siapa pula yang tahu itu sebuah kemalangan atau keberuntungan, seiring silih bergantinya peristiwa. Jangan menghakimi itu sebagai kemalangan atau keberuntungan, karena itu hanya soal sudut pandang bagaimana kita meyikapinya. Mari kita simak kisah berikut. Alkisah hiduplah seorang petani. Ia mempunyai seorang putra dan seekor kuda. Pada suatu hari kuda sang petani melarikan diri, dan semua tetangganya datang untuk menghiburnya, dengan mengatakan “sungguh malang, kudamu melarikan diri!” Sang pria tua pun menjawab “ Siapa yang tahu apakah itu kemalangan atau keberuntungan,” “Jelas itu kemalanan!” demikian para tetangga melawan pernyataan sang petani. Dalam waktu satu minggu, kuda sang petani pulang, di susul dengan dua

Melepas untuk Menerima

Image
Hai selamat pagi sahabat. Apa kabar? sudah lama inspirasi pagi tidak menyapa. Irama hidup memang aneh terkadang naik begitu cepat terkadang pula meluncur deras, bak roler coster. Apa yang dapat kita pahami tentang tujuan hidup. Apakah pernah merasa mengapa hidup hanya begini-begini saja seperti tidak ada perubahan, bahkan keinginan pun hanya akan membuat rasa kecewa. Dalam buku-buku yang pernah saya baca, asal dari penderitaan hidup adalah hasrat yang tidak terbatas. Keinginan yang dipaksakan, keharusan yang terpatri dalam pikiran. Itulah salah satu sebab kekecewaan, ketika kita terlalu memaksakan maka segalanya justru akan menjauh kehilangan keseimbangan lalu mati perlahan tenggelam oleh rasa kekecewaan yang mendalam. Selalu begitu alam mengajarkan pada manusia untuk bersabar, untuk tidak melekat, untuk membuka mata kita. Jangan pernah menyalahkan apa yang kita terima adalah sebuah kebetulan semata. Ingat alam lah yang memberi pertanda, memberi sinyal, peringatan sebelum