apa peranmu??





Dunia ini adalah panggung sandiwara. Mungkin perkataan itu benar. Setiap manusia mempunyai peran dalam kehidupannya. Seperti dalam sebuah cerita setiap diri kita adalah tokoh utama dalam cerita tersebut. Cerita yang saling sambung menyambung, episode demi episode, dirangkai menjadi sebuah skenario yang apik. Dan manusia harus ikut bermain memerankan tokoh yang menjadi bagiannya.

Dalam drama kehidupan, sering kita temui berbagai macam peran orang. Ada yang jadi orang sombong,  orang miskin, orang pintar, orang cantik,  dan masih banyak sekali peran yang ada dalam dram kehidupan ini. Apa kita bisa memilih peran dalam hidup ini? atau apa hanya peran dalam hidup ini sudah dipilihkan? Bagaimana jika peran itu tidak sesuai dengan karakter kita? Itulah pertanyaannya. Dan untuk menjawab pertanyaan tersebut, memang perlu bercermin dari suksesnya peran yang sudah kita jalani selama ini. dari orang-orang sekitar kita, dari para pemain pembantu yang lain. 

Memilih peran, ya sebenarnya kita bebas untuk memilih peran. Ada banyak sekali peran yang dipasarkan oleh pembuat skenario kehidupan. Namun terkadang kita sendiri yang terjebak dengan peran yang kita pilih. Kita masih belum total dalam memerankannya. Masih abu-abu, belum jelas. Apalagi untuk para anak muda, masih peralihan seperti ini. masih terus mencari jati diri, siapa ada apa sebenarnya peran kita dalam panggung sandiwara hidup ini.

Seperti saya,  masih belum mampu untuk memainkan peran dengan total. Belum bisa jadi wakil ketua kelas yang cakap, belum bisa jadi anak membanggakan, teman yang bermanfaat, kakak yang melindungi adeknya dan peran-peran lainnya. Memerankan peran yang sesuai memang tidak bisa langsung instan. Butuh proses, seperti artis dalam film, mereka juga berlatih agar enak di tonton dan total dalam memainkan peran. Bayangkan saja jika ada artis yang perannya nanggung dan gak jelas, pasti terlihat aneh. 

Apa kita sudah menjadi pemain peran yang bagus? setiap hari seharusnya kita bisa memainkan peran kita sesuai dengan skanario. Menjalani peran kita dengan totalitas tanpa kepura-pura an. Tidak mudah memang, tapi dengan berlatih maka peran kita akan terbentuk dengan bagus. Selamat belajar menjadi tokoh utama dalam panggung sandiwara hidup mu. apapun peran mu hari ini, jalani saja dengan totalitas dan dengan tujuan yang jelas.

Comments

Popular posts from this blog

5 goyang nge-Hitz yang paling banyak ditiru

CAPER (cari perhatian)

TAFAKUR( pikir dan dzikir)