Titik Jenuh
Kecenderungan suatu zat yang
terus berproses akan mengalami sebuah titik jenuh. Dimana zat tersebut sudah
mengalami titik balik, yang membuat berubah. Hal tersebut juga berlaku untuk
manusia, ketika suatu aktivitas sudah berulang-ulang dan stagnan maka titik
jenuh mulai berlaku. Jenuh, bosan, muak,, titik balik untuk berhenti dan
melakukan hal yang sebaliknya.
Selamat pagi sahabat. Kenapa
Anda merasa bosan? Jenuh? Mengalami titik jenuh dengan aktivitas mu, merasa
semua sudah membosankan? Hal itu masih wajar, manusia adalah makhluk yang cepat
sekali bosan. Kesal pasti ada, marah?? Bisa jadi, Anda ingin melempar,
menghancurkan, berteriak, memukul-mukul, menyalahkan segalanya. Hah.., semua
seperti tidak ada gunanya. Sekarang bagaimana cara menghadapi titik jenuh agar
kalian tetap bersemangat. Ingat sahabat, ini adalah siklus jadi jangan pernah
berhenti untuk bertahan melewatinya, waktulah yang akan menghapuskannya
untukmu. Jenuh., itu biasa ketika Anda merasa jenuh diamlah sejenak berhenti
untuk melakukan yang membuat jenuh. Berdiam untuk mengistirahatkan diri.
Merefresh, bahkan boleh jadi me-restart. Memulai hal lain, hal baru yang
membuat semangat Anda bangkit lagi.
Jenuh?? Jangan cepat berpikir
semua tidak ada gunanya. Semua tidak ada yang sia-sia. Pejamkan mata sejenak,
tarik nafas panjang, rasakan energi dalam tubuh, kembalikan semangat Anda.
Lepaskan semua beban biarkan, jangan khawatir, jangan pesimis, jangan galau,
tidak ada yang perlu di cemaskan. Rasa jenuh jangan dilawan, namun berhentilah
untuk mengkhwatirkannya, alihkan rasa jenuh itu untuk aktivitas yang
menyenangkan. Apapun jika kita sudah berani untuk melepas, merelakan, semua
akan baik-baik saja. Langit tidak akan berubah warna meskipun Anda mati-matian
melawan rasa jenuh, berambisi untuk menghilangkannya. Tenanglah,, semua akan
berlalu seiring berjalannya waktu. Masih ada hal yang menarik, masih akan ada
hal baru.
Cinta? Pekerjaan? Aktivitas
yang terus berulang?? Dari bangun hingga tidur lagi? Jenuh?? Bosan? Muak?? Halooo..,
nikmatilah semua, mencoba untuk selalu berpikir positif, jika Anda masih
jenuh,, diamlah. Istirahatkan diri. Lepaskan beban. Lihat wajah dicermin dan
tersenyumlah. Tersenyumlah, tersenyumlah., untuk dirimu sendiri.
Comments
Post a Comment